Pada awalnya kami merupakan pabrik rajut kecil, seiring berjalannya waktu perusahaan kami terus bertumbuh dan berkembang bersama pelanggan kami yang tersebar di seluruh Indonesia dan mancanegara. Pada tahun 2014, kami mendirikan toko kain pertama kami di pusat Kota Bandung untuk memperluas distribusi kain kami.
Kata Knitto diambil dari Bahasa Inggris "Knit" yang artinya "Rajut". Di dalam industri tekstil, rajut merupakan proses pembuatan kain dengan cara menggabungkan beberapa baris loop benang dengan menggunakan mesin rajut.
Logo Knitto adalah kombinasi dari bentuk bunga kapas yang sudah matang dan simbol infinity (tanpa batas) untuk melambangkan kemakmuran, kemungkinan yang tidak terbatas dan harapan usaha yang langgeng.
Warna biru tua melambangkan perusahaan yang kuat, kepercayaan, komitmen, keamanan dan keteguhan. Knitto group memiliki pengalaman lebih dari satu dekade di industri tekstil dan didukung oleh tim terbaik yang memiliki semangat yang tinggi, kreatif, dan inovatif.
Kami selalu berkomitmen untuk memberikan hanya yang terbaik untuk para customer kami dan mempunyai standard quality control yang tinggi untuk menjaga kualitas kain kami. Seluruh proses rajut dan pewarnaan kami lakukan sendiri di pabrik kami oleh karena itu kualitas kain kami selalu konsisten dan terjaga.
Tim kami bergerak maju dengan satu visi dan misi yakni menjadi pabrik dan distributor kain terbaik yang mengirim kain ke seluruh Indonesia dan mancanegara. Kepercayaan dan kepuasan Anda adalah prioritas utama kami, oleh karena itu, Knitto selalu berusaha untuk menyediakan kualitas bahan kain dan pelayanan yang terbaik untuk Anda.
Menjadi produsen dan toko kain terbaik dan terkemuka di Indonesia dan mancanegara
Menyediakan kualitas produk, pilihan dan pelayanan terbaik
Memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam pengalaman berbelanja
Membantu pengusaha-pengusaha fashion untuk berkembang dan berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia
Menginspirasi, mengedukasi dan mendukung industri fashion Indonesia